Ekonomi Islam Online - Bank syariah Indonesia (BSI) telah Resmi Menjadi Mitra Bagi UIN Alauddin Makassar khususnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Mulai Tahun depan Januari 2024 BSI menjadi mitra Febi khususnya Gaji dosen dan pegawai termasuk pembiyaan yang telah berjalan di bank lain.
Febi menjadi Fakultas yang bergerak untuk pengembangan ekonomi Islam tentunya sangat bersyukur atas berhasilnya BSI ini menjadi mitra. Ini membuktikan bahwa apa yang dipelajari selama ini di kelas telah sesuai dengan apa yang dilakukan.
"Perjuangan BSI untuk menjadi mitra di UIN Alauddin cukup panjang dan penuh dengan perjuangan. Kami kurang lebih 5 tahun melakukan komunikasi dengan pihak UIN dan akhirnya tahun ini tercapai kesepakatan. Untuk tahap awal kami dari BSI mulai dari Febi dengan Payroll gaji dan Pembiayaan bagi dosen dan pegawai" ucap Burhanuddin Kepala Cabang BSI
"Saya sangat bersyukur dan berbahagia atas terjalinnya kerjasama antara BSI dan UIN Alauddin khususnya Febi karena selama ini mahasiswa kami sering mempertanyakan kenapa UINAM tidak menggunakan Bank Syariah padahal kita sering mempelajari di kelas. Nah dengan kerjasama BSI ini pertanyaan tentang itu telah terjawab. Semoga BSI kedepan memberikan pelayanan yang terbaik dan kedepan mahasiswa juga bisa segera membayar UKT Lewat BSI" ucap Sirajuddin ketua Jurusan Ekonomi .
Kegiatan sosialisasi ini dilaksanakan pada hari Rabu 13 Desember 2023 di Aula Febi Kampus 2.