Ekonomi Islam On Line –
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Alauddin Makassar mengadakan Talk Show
Ramadhan dan Penandatanganan MoU Antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
dengan Baitulmal Muamalat Sulawesi Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula FEBI Rabu, 23 Maret
2022.
Bulan Ramadhan adalah bulan
yang penuh berkah, bulan yang penuh ampunan. Kita bersyukur dalam rangka
menyambut bulan suci Ramadhan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam bisa mengadakan
Talk Show Ramadhan dengan tema “Berbekal Ilmu Menyambut Bulan Suci Ramadhan”
sekaligus kita mengadakan Kerjasama dengan Baitulmal Muamalat Perwakilan
Sulawesi Selatan. Kita harapkan kegiatan ini bisa menjadi ladang pahala bagi
kita semua dan penguatan kelembagaan kita, “tutur Prof. Dr. H. Abustani
Ilyas, M.Ag. selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.
Kepala perwakilan Baitulmal
Muamalat Sulawesi Selatan, H. Akram Umar, Lc menyampaikan bahwa “kegiatan
Talk Show Ramadhan ini guna mengajak mahasiswa berhijrah menjadi pribadi yang
lebih baik dan membuka wawasan luas bagi masyarakat untuk mempersiapkan bekal
menyambut bulan suci Ramadhan”.
Kegiatan dimulai dengan
penandatanganan MoU antara Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dengan Baitulmal Muamalat
Sulawesi Selatan yang ditandatangani langsung oleh Prof. Dr. H. Abustani Ilyas,
M.Ag selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dan H. Akram Umar, Lc
selaku Kepala Perwakilan Baitulmal Muamalat Sulawesi Selatan.
Setelah penandatanganan MoU,
kegiatan dilanjutkan dengan Talk Show Ramadhan menghadirkan tiga pemateri,
yakni Ustadzah Dr. Oki Setiana Dewi, M.Pd. (Kiat-Kiat Menyambut Bulan Suci
Ramadhan), Dr. Hj. Rahmawati Muin, S.Ag., M.Ag. (Ramadhan Momentum Berziswaf),
dan Dr. Hj. Rika Dwi Ayu Parmitasari, SE., M.Com. (Pengelolaan Keuangan Pada
Bulan Ramadhan). Kegiatan diakhiri dengan penggalangan dana untuk pesantren
Tahfidz Maskanul Huffadz milik Ustadzah Oki dan foto Bersama.